Kajian Jarak Tiang Perkuatan pada Tanah Gambut
Abstract
Tanah gambut tersebar luas dan sering dijumpai pada pembangunan infrastruktur, padahal jenis tanah ini memiliki masalah daya dukung rendah dan penurunan yang tinggi. Penggunaan tiang-tiang perkuatan berpeluang dalam meningkatkan daya dukung dan mengurangi penurunan, namun perlu kajian seberapa besar jarak antar tiang yang memberikan hasil yang baik dalam memperbaiki daya dukung dan mereduksi penurunan. Penelitian dilakukan melalui uji model eksperimental di laboratorium. Tiang-tiang perkuatan dari bahan beton dan bambu dengan panjang 25 cm dipancang dengan jarak 5-20 cm dalam tanah gambut. Uji beban dilakukan di atas pelat berukuran 40 cm x 40 cm tanpa dan dengan perkuatan tiang. Hasil penelitian menunjukkan jarak tiang-tiang perkuatan berpengaruh dalam meningkatkan kapasitas dukung dan mengurangi penurunan. Pengaruh yang baik ditemukan pada tiang-tiang dengan jarak 5 cm atau perbandingan jarak dengan diameter (s/d) sebesar 2,5. Kinerja tiang beton lebih baik dibandingkan dengan tiang bambu. Tiang-tiang yang lebih rapat meningkatkan kepadatan tanah dan kekakuan sistem, sehingga tanah dan tiang bekerja sama dalam menerima beban dan mengurangi penurunan.
Keywords
Full Text:
PDFReferences
Amarullah, I. N., & Zardi, M. (2019). Pengaruh Penambahan Limbah Karbit Terhadap Stabilisasi Tanah Daerah Rawa. Jurnal Teknik Sipil Unaya, 5(2), 1–9.
Das, B. M. (2010). Principles of Geotechnical Engineering. Cengage Learning.
Hardiyatmo, H. C. (2010a). Analisis dan Perancangan Fondasi Bagian II. Gadjah Mada University Press.
Hardiyatmo, H. C. (2010b). Mekanika Tanah II. Gadjah Mada University Press.
Kazemian, S., & Moayedi, H. (2014). Improvement of Settlement Problems of Fibrous Peat. Application of Nanotechnology in Pavements, Geological Disasters, and Foundation Settlement Control Technology GSP 244 © ASCE 2014, 125–132.
Maulana, Azwar, Susanti, R. D., & Waruwu, A. (2018). Potential of Bamboo Pile as Reinforcement of Peat Soil under Embankment. ARPN Journal of Engineering and Applied Sciences, 13(1), 52–56.
Salim, A., & Rahmawati, C. (2019). Pengaruh Penambahan Limbah Cangkang Tiram Terhadap Stabilisasi Tanah Daerah Rawa. Jurnal Teknik Sipil Unaya, 5(1), 10–16.
Saputra, I., & Ridha, M. (2019).
DOI: https://doi.org/10.30601/jtsu.v8i1.2123
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Copyright (c)
Jurnal Teknik Sipil Unaya
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
© Jurnal Teknik Sipil Unaya : Published by Center for Research and Community Service (LPPM) University of Abulyatama, Aceh, Indonesia. 2019