Pengaruh Penggunaan Abu Sekam Padi Sebagai Filler Dalam Campuran AC-WC

Nanda Rizki, Meliyana Meliyana, Mery Silviana

Abstract


Asphalt Concrete Wearing Course (AC-WC) merupakan lapisan paling atas atau disebut lapisan aus pada perkerasan jalan yang kedap terhadap air, tahan terhadap cuaca dan berhubungan langsung dengan roda kendaraan.  Untuk menghasilkan campuran aspal beton yang baik dan keawetan yang tinggi maka diperlukan bahan baku yang baik, yang terdiri dari agregat kasar, agregat halus, filler dan aspal. Pada  penelitian  ini  dilakukan  alternatif  pengganti  bahan  pengisi yaitu  dengan  menggunakan  abu  sekam  padi  yang  diambil  dari  limbah  hasil pembakaran  pada  kilang  padi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penggunaan abu sekam padi sebagai bahan pengisi (filler) pada campuran aspal beton AC-WC dengan kadar aspal optimum terhadap nilai uji Parameter Marshall. Dalam penelitian ini metode yang digunakan adalah metode eksperimental, yaitu  metode yang dilakukan dengan melakukan serangkaian kegiatan percobaan untuk mendapatkan data. Cara pelaksanaan pengujian mengarah pada peraturan Spesifikasi Umum Bina Marga Tahun 2010 (Revisi 3) dan Standar Nasional Indonesia (SNI) yang berkaitan dengan pengujian aspal beton sebagai standar pelaksanaannya. Benda uji masing-masing dibuat 3 benda uji pada persentase kadar aspal 4,5%:5,0 %;5,5%:6,0%;6,5% sebanyak 15 benda uji untuk mendapatkan Kadar Aspal Optimum (KAO). Berdasarkan KAO yang didapatkan yaitu 5,50% kemudian dibuat masing-masing 3 benda uji dengan variasi penggunaan material abu sekam padi adalah  25%, 50%, 75%, dan 100%. Berdasarkan hasil pengujian yang telah dilakukan presentase variasi penggunaan abu sekam padi sebagai filler Parameter Marshall terbaik terdapat pada variasi 75% yaitu Density; VMA; VIM; VFA; Stability; Flow; Marshall Quotient: 2,28 t/m3; 4,61%; 16,71%; 72,42%; 2644,5 kg; 2,83 mm; 945,64 kg/mm. Sedangkan untuk variasi yang lain tidak memenuhi keseluruhan syarat sesuai Spesifikasi Bina Marga 2010 Revisi 3.

Keywords


AC-WC, Laston, Abu Sekam Padi, Parameter Marshall.

Full Text:

PDF

References


Anonim. 2010. Perkerasan Aspal, Bina Marga Spesifikasi Umum Divisi 6 Revisi 3: Departemen Pekerjaan Umum. Jakarta.

Sukirman, S., 2003. Beton Aspal Campuran Panas. Yayasan Obor Indonesia. Jakarta.

Ridwan, F. S. 2017. Analisis Pengaruh Pemanfaatan Abu Sekam Padi Sebagai Filler Pada Campuran Aspal Beton. Jakarta : Universitas Muhammadiyah Jakarta.

Mittal. Davinder, 1997. Silica from Ash: A Valuable Product from Waste Material. Resonance. Vol. 2(7), hal. 64-66.

Departemen Pekerjaan Umum, Spesifikasi Bina Marga 2010, Divisi 6 Revisi III, Petunjuk Pelaksanaan Lapis Aspal Beton untuk Jalan Raya. Jakarta: Direktorat Jinderal Bina Marga.

Alvee, A.R., Malinda, R., Akbar, A.M., Ashar, R.D., Rahmawati, C., and Putri, L.D., 2023. Influence of nanosilica and crystalline admixture on the short-term behaviour of buried underground geopolymer paste. In: AIP Conference Proceedings. 2677.

Handayani, L., Aprilia, S., Abdullah, A., Rahmawati, C., Abdullah, M.M.A.B., Aziz, I.H., and Azimi, E.A., 2021. Synthesis of Sodium Silicate from Rice Husk Ash as an Activator to Produce Epoxy-Geopolymer Cement. In: Journal of Physics: Conference Series. 1–8.

Meliyana, M., Rahmawati, C., and Handayani, L., 2019a. Sintesis Nano Silika dari Abu Sekam Padi Dengan Metode Sol-Gel. In: Seminar Nasional Multi Disiplin Ilmu Universitas Asahan ke-3. 800–807.

Meliyana, M., Rahmawati, C., and Handayani, L., 2019b. Sintesis Silika Dari Abu Sekam Padi Dan Pengaruhnya Terhadap Karakteristik Bata Ringan. Elkawnie, 5 (2), 164–175.

Rahmawati, C., Aprilia, S., Saidi, T., Aulia, T.B., Amin, A., Ahmad, J., and Isleem, H.F., 2022. Mechanical Properties and Fracture Parameters of Geopolymers based on Cellulose Nanocrystals from Typha sp. Fibers. Case Studies in Construction Materials, e01498.




DOI: https://doi.org/10.30601/jtsu.v9i2.4238

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2023 Nanda Rizki, Meliyana, Mery Silviana

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.

Jurnal Teknik Sipil Unaya


Creative Commons License

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.

© Jurnal Teknik Sipil Unaya : Published by Center for Research and Community Service (LPPM) University of Abulyatama, Aceh, Indonesia. 2019